15 Jun 2011

GAYA

Gaya dinyatakan sebagai suatu tarikan atau dorongan. Gaya pada suatu benda dapat menyebabkan perubahan kecepatan gerak benda. Benda diam menjadi bergerak dan sebaliknya, mengubah arah gerak benda, dan bentuk suatu benda. Satuan gaya dalam SI adalah newton (N). Satuan lain yang juga sering dipakai adalah dyne, dimana 1 Newton setara dengan 100.000 dyne.
Gaya dapat di bedakan menjadi dua yaitu gaya sentuh dan gaya tak sentuh. Gaya sentuh adalah gaya yang bekerja pada suatu benda melalui sentuhan pada permukaan benda. Contoh anak kecil mendorong meja. Adapun gaya tak sentuh dapat di definisikan sebagai gaya yang bekerja tanpa menyentuh benda tersebut. contoh gaya magnet,gravitasi dsb
1- Resultan gara
Gaya termasuk besaran vektor sehingga dapat di gambarkan dengan diagram vektor. Diagram vektor gaya dapat dinyatakan sebagai anak panah. Panjang anak panah menunjukan besarnya gaya. Gaya yang mengarah ke kanan atau ke atas bernilai positif sedangkan yang berarah ke kiri atau ke bawah bernilai negatif. Arah anak panah menunjukan arah gaya serta pangkalanak panah menunjukan titik tangkap gaya.
Resultan gaya adalah perpaduan dua buah gaya atau lebih yang di hasilkan suatu benda menjadi satu gaya.

Tidak ada komentar: